JAWA KILAT
Mode Gelap
Artikel teks besar
Banner Ad Space

Minuman Khas Garut Legendaris yang Bikin Ketagihan dan Rugi Jika Belum Mencicipi

Bajigur
Bajigur 
(Sumber: IG/ @vsamperuru)

JawaUpdate.com - Minuman khas Garut seringkali menjadi salah satu hak yang wajib didapatkan ketika mengunjungi daerah tersebut untuk liburan atau keperluan tertentu. Pasalnya tersedia berbagai macam jenis minuman khas Garut yang lezat dan bikin ketagihan. 

5 Minuman Khas Garut yang Legendaris

Untuk mendapatkan minuman khas Garut tentu Anda bisa mengunjungi sejumlah warung atau kedai yang ada di daerah tersebut. Beberapa restoran hingga tempat nongkrong hitz juga menyediakan minuman khas Garut. Berikut ini sejumlah minuman khas garut:

1. Es Goyobod

Saat panas terik matahari menerpa tentu paling enak mengonsumsi yang segar-segar salah satunya yaitu Es Goyobod. Es ini begitu terkenal lantaran memiliki rasa manis yang khas dan ramah terhadap semua kalangan. 

Terbuat dari kelapa muda, buah, roti, dan gula aren, minuman ini menjadi salah satu diantara hal wajib yang harus didapatkan saat mengunjungi Garut dan sekitarnya. 

2. Cendol Kanji Garut

Mengunjungi Garut rasanya belum afdol jika belum mencicipi minuman legendarisnya berupa Cendol Kanji Garut. Minuman ini biasanya ditawarkan di sejumlah PKL ataupun UMKM saat momentum tertentu. 

Cendol Kanji Garut terbuat dari tepung kanji sebagai cendolnya. Dipadukan dengan kuah santan yang gurih dan gula manis, minuman satu ini sangat cocok dijadikan sebagai pilihan untuk melepas dahaga.

3. Bandrek

Bandrek adalah minuman khas Garut yang biasanya digunakan untuk menghangatkan tubuh saat musim hujan. Terbuat dari bahan rempah alami seperti jahe merah, gula, hingga rempah-rempah membuat minuman ini aman dikonsumsi semua kalangan. 

Bandrek sendiri sudah ada sejak zaman dahulu sebagai minuman untuk menghangatkan tubuh. Rasanya yang khas dengan rempah-rempah membuat beberapa orang menjadikannya sebagai solusi ketika masuk angin hingga meriang. 

4. Bajigur

Bajigur adalah salah satu minuman khas Garut yang cukup populer sampai sekarang. Minuman ini mudah dijumpai bahkan dipinggir jalan banyak yang menjual minuman satu ini. Bajigur memiliki sifat menghangatkan tubuh. 

Terbuat dari kelapa parut, santan, gula aren, dan jahe, menjadikan bajigur sebagai salah satu jenis minuman yang ramah terhadap semua kalangan. 

5. Sekoteng

Tidak hanya terkenal di Garut, minuman satu ini juga terkenal di sejumlah wilayah Jawa barat lainnya. Sekoteng populer lantaran cocok dijadikan sebagai pilihan ketika badan meriang hingga masuk angin.

Terbuat dari jahe merah, pacar China dan lain sebagainya. Minuman satu ini biasanya dikonsumsi saat masih hangat. 

Minuman khas Garut memiliki sejumlah rasa yang berbeda-beda. Selain menghangatkan ataupun menyegarkan, minuman tersebut juga bisa dijadikan sebagai alternatif pengobatan tradisional.

Posting Komentar
Tutup Iklan
Floating Ad Space